Monday, October 18, 2010
Schotel Bandeng
Bahan:
5 sdm tepung terigu
300 gr daging bandeng, dicincang
4 sdm margarin
1/2 butir bawang bombay
75 gr kacang polong
1 butir tomat, dipotong dadu
1 buah wortel, dipotong dadu kecil
400 ml susu cair
50 gr keju parut
1 sdt merica bubuk
1/2 sdt gula pasir
1/2 sdt pala bubuk
1 butir telur, kocok lepas
1 kg kentang, dikukus, lalu dihaluskan
Garam secukupnya
Cara Membuat:
1. Tumis tepung terigu bersama 3 sdm margarin sampai kecoklatan, angkat dan sisihkan
2. Tumis bawang bombay bersama 1 sdm margarin sampai
3. Masukkan bandeng cincang, wortel, kacang polong dan tomat
4. Tambahkan merica, gula pasir, pala, garam dab susu cair
5. Masak sambil diaduk rata sampai santan habis
6. Olesi pinggan (tahan panas) dengan margarin, isikan setengah kentang dan padatkan
7. Ratakan tumisan bandeng, kacang polong, wortel dan tomat diatasnya
8. Lalu tutup setengah bagian pinggan dengan kentang lagi
9. Olesi dengan telur kocok dan taburkan keju parut diatasnya
10.Panggang dalam oven sampai kecoklatan
Sajikan untuk 4 orang
Labels:
Ikan dan Seafood,
Schotel
Kare Bandeng
Bahan:
3 ekor ikan bandeng (sedang)
3 lembar daun salam
1 buah tomat, dipotong 1 cm
300 ml santan kelapa
Minyak untuk menggoreng
Haluskan:
6 butir bawang merah
4 siung bawang putih
3 cm kunyit
3 cm jahe
1 sdt ketumbar
Cara Membuat:
1. Cuci ikan bandeng sampai bersih, lalu dipotong menjadi 4 bagian
2. Panaskan minyak goreng, masukkan ikan bandeng, goreng sampai kecoklatan
3. Angkat ikan bandeng dan sisihkan
4. Tumis bumbu yang dihaluskan bersama daun salam sampai harum
5. Tuangkan santan, masak sampai mendidih
6. Masukkan bandeng dan tomat
7. Masak sampai santan dan bumbu menjadi kental, lalu angkat
8. Sajikan bersama sambal kesukaan Anda
Labels:
Ikan dan Seafood
Tuesday, October 12, 2010
Soto Tangkar
Bahan:
500 gr jeroan sapi (babat, paru, hati)
250 gr daging sapi
4 buah jeruk limau
3 sdm bawang goreng
2 buah tomat, potong menjadi 8 bagian
1 batang daun bawang, diiris halus
Emping
Kecap manis
Bumbu yang Dihaluskan:
5 Siung bawang putih
10 siung bawang merah
4 butir kemiri
3 cm kunyit, dibakar
1 sdt merica
1 sdm ketumbar
1 1/2 sdm garam
Bumbu Lainnya:
5 lembar daun jeruk
3 lembar daun salam
2 batang serai
3 cm lengkuas
Cara Membuat:
1. Rebus daging sapi dan jeroan sapi secara terpisah sampai empuk
2. Angkat daging sapi dan jeroan sapi lalu potong-potong
3. Sisihkan air rebusan daging untuk kuah soto (kaldu)
4. Tumis bumbu yang dihaluskan hingga harum
5. Masukkan kedalam air kaldu
6. Tambahkan bumbu lainnya, aduk hingga mendidih
7. Tuangkan santan kelapa, aduk hingga mendidih kembali, lalu angkat
8. Tata potongan daging sapi dan jeroan sapi kedalam mangkuk
9. Tambahkan daun bawang, bawang goreng, tomat dan emping
10.Beri air jeruk limau dan kecap manis
11.Siramkan kuah soto diatasnya
12.Sajikan bersama sambal kesukaan Anda
Labels:
Soto
Kembang Goyang
Bahan:
75 gr tepung kanji
200 gr tepung beras
1 butir telur, kocok lepas
325 ml santan kelapa
1 1/2 sdt vanilli
1/2 sdt garam
Minyak untuk menggoreng
Pewarna makanan
Cara Membuat:
1. Ayak tepung kanji, tepung beras, garam dan vanilli
2. Campurkan telur dan tambahkan santan sambil diaduk sampai adonan licin
3. Beri beberapa tetes pewarna, lalu aduk sampai rata, sisihkan
4. Panaskan minyak didalam penggorengan
5. Rendam cetakan kembang goyang kedalam penggorengan sampai cetakan panas
6. Angkat cetakan dari penggorengan lalu celupkan kedalam adonan sampai 2/3 cetakan
7. Diamkan sampai adonan melekat pada cetakan
8. Angkat cetakan yang sudah ditempeli adonan lalu masukkan kedalam penggorengan
9. Goyang-goyangkan cetakan sampai adonan terlepas dengan sendirinya
10.Goreng kembang goyang sampai kecoklatan dan matang
11.Angkat dan serap minyaknya dengan menggunakan tissue dapur
Hasilnya 300 gr Kembang Goyang
Labels:
Gorengan
Thursday, October 7, 2010
Soto Bandung II
Bahan:
500 gr daging sapi
50 gr kacang kedelai, direndam air panas hingga mengembang
2 buah lobak, dikupas lalu diiris tipis kemudian direbus
2 batang seledri, iris halus
1 batang daun bawang, iris halus
2 liter air
Emping goreng secukupnya
Bumbu yang Dihaluskan:
5 siung bawang putih
8 siung bawang merah
1 sdt merica
1 1/2 sdm garam
1 sdt kaldu instan
Bumbu Lainnya:
3 cm jahe, dimemarkan
2 lembar daun salam
1 batang serai, dimemarkan
Cara Membuat:
1. Rebus daging sapi bersama bumbu lainnya sampai empuk
2. Angkat daging sapinya, lalu dipotong bentuk dadu
3. Tumis bumbu yang dihaluskan hingga harum
4. Masukkan kedalam air kaldu yaitu; air rebusan daging sapi tadi
5. Masukkan daging sapi yang sudah dipotong dadu, biarkan hingga mendidih
6. Tata lobak didalam mangkuk
7. Tambahkan kacang kedelai, emping, dan bawang dan seledri
8. Siram dengan kuah soto dan dagingnya
9. Sajikan dengan sambal kesukaan Anda
Labels:
Resep Masakan Sunda,
Soto
Soto Banten
Bahan:
500 gr usus sapi, bersihkan
800 ml santan dari 1 buah kelapa
600 ml air, untuk merebus usus
3 mata asam jawa
3 sdm minyak, untuk menumis
Bahan Pelengkap:
Lontong
Perkedel
Sambal Cabai Rawit
Emping
Bumbu yang Dihaluskan:
5 Siung bawang putih
8 siung bawang merah
5 buah cabai merah besar, dibuang bijinya
1 sdt gula pasir
1/2 sdt kaldu instan
1 1/2 sdm garam
Bumbu Lainnya:
1 batang serai, dimemarkan
2 lembar daun salam
3 cm lengkuas, dimemarkan
Cara Membuat:
1. Rebus usus sapi dengan asam jawa hingga matang, angkat dan buang air rebusannya
2. Potong-potong usus sapi dengan panjang 2 cm
3. Tumis bumbu yang dihaluskan dengan bumbu lainnya sampai matang
4. masukkan usus sapi, aduk rata
5. Tuangkan santan, masak hingga bumbu meresap, angkat
6. Sajikan bersama bahan pelengkap, yaitu; lontong, emping, perkedel dan sambal
Tips Membersihkan Usus Sapi:
1. Buang semua lemaknya
2. Bersihkan usus sapi dengan cara memasang ujung usus sapi ke mulut kran air
3. Nyalakan kran sampai air mengalir dengan maksimal hingga isi usus keluar
Labels:
Resep Masakan Banten,
Soto
Wednesday, October 6, 2010
Pisang Kipas
Bahan:
1/2 sisir pisang kepok matang
1 butir telur, kocok lepas
100 gr tepung terigu
50 gr tepung beras
75 gr gula pasir
1/2 sdt garam
1/2 sdt vanili
200 ml air
Minyak untuk menggoreng
Cara Membuat:
1. Kupas pisang, lalu buat sayatan membujur sebanyak 3 buah
2. Usahakan agar sayatan tidak sampai putus
3. Campur telur, gula pasir, vanili dan garam sampai gula larut
4. Tambahkan tepung terigu dan tepung beras
5. Tuangkan air, aduk sampai adonan menjadi licin
6. Celupkan pisang kedalam adonan, lalu kembangkan irisan pisang
7. Goreng pisang dengan minyak panas sampai kuning kecoklatan
8. Angka dan tiriskan
Hasilnya 9 buah Pisang Kipas
Labels:
Gorengan
Bubur Kampiun
Bahan Kolak:
100 gr gula pasir
200 gr gula merah, diiris
6 buah pisang nangka, dikupas dan diiris 1cm
500 ml santan dari 1/2 buah kelapa
1 lembar daun pandan
1/2 sdt garam
600 ml air
Bahan Bubur Candil:
100 gr tepung ketan
1/2 sdt kapur sirih, dilarutkan dalam 3 sdm air, lalu saring
1/2 sdt garam
150 gr gula merah, diiris
50 ml air hangat
300 ml air
Bahan Bubur Sumsum:
300 ml santan dari 1/2 buah kelapa
200 gr tepung beras
1 sdt garam
2 lembar daun pandan
700 ml air
Bahan Ketan Hitam:
400 gr beras ketan hitam, direndam 2 jam
1/2 buah kelapa agak tua, diparut
400 ml air mendidih
Cara Membuat Kolak:
1. Rebus air, daun pandan, garam dan gula sampai mendidih
2. Masukkan pisang, rebus sampai empuk
3. Tuangkan santan kelapa, sambil diaduk sampai mendidih dan matang
4. Angkat dan sisihkan
Cara Membuat Bubur candil:
1. Campur tepung ketang dengan garam, aduk rata
2. Tuangkan air kapur sirih dan air hangat sambil diaduk hingga rata
3. Bentuk adonan menjadi bulat kecil
4. Rebus air dan gula merah sampai mendidih
5. Masukkan adonan bulat kecil / candil kedalam air gula merah yang mendidih
6. Biarkan hingga terapung, lalu angkat dan sisihkan
Cara Membuat Bubur Sumsum:
1. Campurkan tepung beras dan santan, aduk rata
2. Rebus air, daun pandan dan garam hingga mendidih
3. Masukkan larutan tepung beras, aduk hingga kental
4. Angkat dan sisihkan
Cara Membuat Ketan Hitam:
1. Kukus beras ketan hitam hingga 1/2 matang
2. Angkat, lalu siram dengan air mendidih
3. Biarkan hingga air terserap habis
4. Kukus hingga matang, angkat
5. Taburi dengan kelapa parut, lalu sisihkan
Penyajian Bubur Kampiun:
1. Masukkan sebagian ketan hitam, bubur candil dan bubur sumsum ke dalam mangkuk
2. Siram dengan kolak
3. Sajikan
Labels:
Bubur
Subscribe to:
Posts (Atom)